Cara Memasak Kari Ayam Lezat dan Gurih
Bahan-bahan:
- ½ ekor ayam, dipotong-potong dan dibersihkan
- 50 ml air asam jawa
- 400 ml santan sedang
- 3 sdm minyak samin/margin
- 1 butir bawang Bombay, iris bulat
- 4 siung bawang putih, iris tipis
- 3 cm kayu manis
- 5 butir kapu laga
- 10 butir cengkih
- 1 buah bunga lawang/pekak
- 2 batang serai, memarkan
- 1 helai daun pandan
Bumbu Yang Di Haluskan :
- 1 sdt Ketumbar sangrai
- ½ sdt merica butir
- ½ sdt jintan
- ½ sdt adas
- 3 cm jahe
- 4 buah cabe merah besar
- 4 butir kemiri
Cara Memasak :
- Lumuri ayam dengan air asam jawa, kemudian sisihkan.
- Panaskan minyak samin/margarine. Tumis bawang Bombay dan bawang putih sampai harum dan layu.
- Beri kayu manis, kapu laga, cengkih bunga lawang, serai, dan daun pandan. Tumis sampai harum.
- Masukan daging ayam. Aduk sampai daging ayam kaku. masukan santan, lalu masak sampai ayam matang dan kuah kental. angkat